Gaji Karyawan Indah Logistik

Indah Logistik merupakan Cargo terbesar di Indonesia, pasti banyak yang ingin bekerja di perusahaan ini, berapa sih gaji karyawan indah logistik?


Dalam beberapa tahun ini, industri jasa pengiriman di Indonesia berkembang dengan sangat pesat.

Ini disebabkan perkembangan digital ekonomi dan e-commerce di negeri ini juga tinggi.

Belum lagi dengan peluang akibat jumlah penduduk Indonesia yang sangat banyak dan didominasi oleh generasi muda.

Maka dari itu, tidak heran jika banyak perusahaan-perusahaan logistik domestik dan internasional yang bertumbuh di negeri ini.

Salah satu perusahaan logistik yang sedang tumbuh pesat di negeri ini adalah Indah Logistik.

Profil Indah Logistik

Profil Indah Logistik

Indah Logistik didirikan oleh seorang pengusaha asal Pariaman, Bapak H. Arisal Aziz pada tahun 2011.

Akan tetapi sebelum perusahaan ini berdiri, Bapak H. Arisal Aziz telah berkecimpung di dunia logistik sejak tahun 2000.

Perusahaan ini bergerak di bidang pengiriman paket dan dokumen ke seluruh Indonesia dan luar negeri.

Hingga saat ini, Indah Logistik telah memiliki 519 cabang dan 1.800 armada kendaraan yang tersebar di seluruh Indonesia.

Tidak hanya itu, perusahaan ini juga bermitra dengan berbagai brand-brand besar di negeri ini seperti Makarizo, Mitsubishi dan lain-lain.

PT Indah Logistik juga membuka peluang kemitraan.

Namun, untuk bergabung menjadi mitra perusahaan ini, Anda harus menghubungi pihak perusahaan secara langsung.

Karena tidak ada syarat, ketentuan dan penjelasan tentang kemitraan lainnya yang tertera di website perusahaan ini.

PT Indah Logistik pernah mendapatkan penghargaan BUMN Branding & Marketing Awards kategori Marketing Performance pada tahun 2017.

Visi

Memajukan dan mengembangkan perusahaan jasa titipan / cargo dengan manajemen resiko yang handal, terkemuka dan dipercaya oleh masyarakat di seluruh Indonesia, serta mensejahterakan masyarakat kurang mampu dan akan membangun sarana penunjang cargo yang dapat terintegrasi dengan aplikasi, untuk memudahkan pelanggan dalam menctracking barang yang dititipkan kepada kami sehingga meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada kami.

Misi

1. Menyediakan produk jasa angkutan/titipan ke seluruh pelosok Indonesia dengan mengutamakan kepuasaan customer.
2. Menyelenggarakan kegiatan usaha yang menciptakan iklim kerja yang kondusif bagi komunitas perusahaan untuk berkonstribusi secara maksimal demi pertumbuhan dan kelangsungan hidup perusahaan.
3. Menjalankan bisnis cargo atau jasa titipan dan managemen resiko secara etikal untuk meningkatan nilai pemegang saham secara maksimal.
4. Berperan serta dalam usaha pengembangan ekonomi nasional.
5. Berusaha dan bekerja dengan semangat, bertumbuh kembang bersama pelanggan dan peningkatan modal untuk kepentingan pemegang saham.
6. Turut serta membantu pemerintah dalam mengurangi kemiskinan dengan memberi santunan kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa.
7. Membuka lapangan kerja bagi masyarakat luas, terutama masyarakat menengah kebawah dengan penghasilan maksimal sesuai kebutuhan pemerintah.
8. Membantu pemerintah dalam peningkatan ekonomi rakyat dengan pendistribusian barang-barang kebutuhan rakyat sampai ke pelosok tanah air dengan harga yang terjangkau.

Motto Perusahaan

1. Melayani pelanggan secara terpadu, cepat dan aman sampai tujuan.
2. Kepuasan pelanggan adalah harapan dan keluhan pelanggan adalah motivasi untuk memperbaiki diri.

Layanan

  • Darat
    Indah Logistik melayani pengiriman paket dan dokumen lewat jalur darat ke seluruh Indonesia.
  • Laut
    Indah Logistik melayani pengiriman paket dengan ukuran kargo melalui jalur laut dengan biaya terjangkau.
  • Udara
    Indah Logistik adalah mitra resmi berbagai maskapai penerbangan dalam hal pengiriman dan pengantaran kargo melalui jalur udara.
  • City Courier
    Layanan pengiriman cepat menggunakan kendaraan bermotor di dalam kota.
  • Kereta Api
    Layanan pengiriman menggunakan kereta api untuk barang-barang yang cukup berat.
  • Trucking
    Layanan pengiriman menggunakan mobil dan truck yang sangat efektif untuk mengirim barang besar dalam jumlah banyak seperti mebel, kasur dan lain sebagainya.
  • Express
    Layanan pengiriman cepat 1 hari ke seluruh Indonesia. Durasi pengiriman ini dapat Anda cek di website indahonline.com.

Indah Logistik juga memiliki layanan dalam aplikasi yang bernama Indah Online untuk memudahkan pelanggan untuk melakukan pemesanan dan pelacakan kiriman.

Aplikasi tersebut bisa diunduh di Google Play atau App Store.

Fitur yang tersedia di aplikasi Indah Logistik antara lain:

  • Cek resi.
  • Indah Logistik Untuk Korporasi.
  • Cek tarif.
  • Melihat lokasi cabang.
  • Mengakses semua jalur pengiriman.

Nilai-Nilai Perusahaan

Amanah

Amanah Adalah kunci penting dalam perusaan ini. Tiadanya amanah membuat kepercayaan pelanggan hilang.

Keamanan

Barang dan data dari pelanggan sangatlah berharga. Demi privasi pelanggan, data akan kami rahasiakan sebaik mungkin.

Respon Cepat

Pelanggan tidak akan mau menunggu, karena itu kami akan secepat mungkin dapat memberikan pelayanan.

Alamat dan Kontak Perusahaan

Jl. Supriyadi, TB. Simatupang, No. 7A,
Pasar Rebo, JKT, ID 01234

Hotline Service :
(021) 8062 7000
Mobile :
0811 8944 4456
info@indahlogistik.co.id
marketing@indahlogistik.co.id
callcenter@indahlogistik.co.id

Gaji Karyawan Indah Logistik Berbagai Posisi

Berikut ini gaji karyawan Indah Logistik di berbagai posisi:

No. Jabatan/ Posisi Rata-rata Gaji Per Bulan
1. Admin Gudang Rp 2,6 Jt
2. Kurir Rp 2,5 Jt
3. Department Head Rp 5,5 Jt
4. Driver Rp 2,8 Jt
5. Logistic Rp 2,5 Jt
6. Management Trainee Rp 3,5 Jt
7. Supervisor Logistik & Transportasi Rp 3,59 Jt
8. Customer Service / Pelayanan Rp 2,05 Jt
9. Staff Logistik & Transportasi Rp 2,83 Jt
10. Human Resource Rp 5,64 Jt
11. Supervisor Pengiriman Rp 4,0 Jt
12. Sales Rp 2,56 Jt
13. Kurir Rp 128.302 per hari
14. Account Executive Rp 4,2 Jt
15. Staf Sales Korporat Rp 5,2 Jt
16. Business Development Rp 4,4 Jt
17. Staf Sales & Marketing Rp 4,6 Jt
18. Manajemen Kepala Operasional Rp 4,5 Jt
19. Supervisor Rp 4,2 Jt
20. Manager Operasional Rp 5,7 Jt
21. Sopir Rp 141.461 per hari
22. Branch Manager Rp 5,4 Jt
23. Pelaksana Rp 2,9 Jt
24. Pengawas Rp 4,1 Jt
25. Kepala Gudang Rp 4,6 Jt
26. Staf Gudang Rp 3,7 Jt
27. Staf Administrasi Rp 3,2 Jt
28. Area Manager Rp 5,0 Jt
29. Application Developer Rp 4,4 Jt
30. Sopir Truk Rp 368.076 per hari

Sumber: Hasil riset cekgaji.com

Catatan: Rata-rata gaji perusahaan diatas kemungkinan ada yang berbeda tergantung tiap daerah, masa jabatan, dan prestasi karyawan.

Contoh Slip Gaji Karyawan Indah Logistik

Di bawah ini adalah contoh slip gaji karyawan Indah Logistik yang perlu Anda ketahui.

Contoh Slip Gaji Karyawan Indah Logistik

Sistem Gaji Dan Tunjangan Karyawan Indah Logistik

Selain menawarkan gaji, PT Indah Logistik juga menawarkan benefit lainnya kepada karyawan.

Dari segi benefit keuangan, karyawan berhak mendapatkan tunjangan seperti, tunjangan kesehatan dan keselamatan kerja.

Bahkan, beberapa karyawan memperoleh tunjangan untuk keluarga yang terdaftar di KK karyawan tersebut.

Hanya saja, banyak karyawan yang merasa gaji karyawan Indah Logistik masih belum memenuhi ekspektasi.

Apalagi bila mengingat bahwasanya tidak ada gaji lembur di perusahaan ini kecuali apabila lembur di hari minggu.

Dari segi benefit non keuangan, Indah Logistik menawarkan pelatihan yang cukup komprehensif untuk karyawan.

Selain itu, jenjang karir di perusahaan ini juga cukup jelas terutama untuk sopir dan kurir.

Indah Logistik juga menawarkan kultur perusahaan yang kekeluargaan sehingga tidak ada batasan antara atasan dan bawahan.

Perusahaan ini juga menerapkan nilai-nilai keislaman yang cukup kental.

Contohnya adalah libur di hari raya Islam dan benefit Umroh untuk karyawan berprestasi.

Cara Melamar Pekerjaan di Indah Logistik

Tahap Administrasi

  1. Buka indahonline.com.
  2. Pilih menu karir di bagian atas website.
  3. Atau Anda juga bisa membuka laman pencarian kerja dan mencari PT. Indah Logistik di laman tersebut.
  4. Pilih lowongan pekerjaan yang Anda inginkan.
  5. Klik daftar.
  6. Isi data Anda secara lengkap.
  7. Unggah CV Anda.
  8. Teliti kembali CV dan data Anda.
  9. Klik submit.
  10. Tunggu balasan dari pihak perusahaan melalui email.

Tahap Seleksi Selanjutnya

  1. Seleksi administrasi.
  2. Ujian tertulis.
  3. Interview HR.
  4. Interview User.
  5. Interview pribadi.

Kesimpulan

Itu tadi pembahasan lengkap tentang profil dan gaji karyawan Indah Logistik.

Sebelum melamar pekerjaan atau kemitraan ke perusahaan ini, jangan lupa pertimbangkan hal-hal di atas ya.